Speedtest.net dalam Bahasa Indonesia

Belum lama ini, Speedtest.net mengumumkan telah meluncurkan versi Bahasa Indonesia untuk situsnya. Bahasa Indonesia menjadi salah satu dari 9 pilihan bahasa baru dalam layanan untuk memverifikasi kecepatan koneksi penyedia layanan internet itu. Selain Bahasa Indonesia, delapan bahasa lainnya adalah Jerman, Rusia, Swedia, Italia, Spanyol, Polandia, dan Prancis.


Sementara mengenai kualitas terjemahannya dalam Bahasa Indonesia, tampak cukup baik dan tidak terkesan kaku. Sepertinya proses penerjemahannya dilakukan secara manual oleh manusia, bukan dengan menggunakan perangkat penerjemah otomatis. Baguslah! 🙂

2 thoughts to “Speedtest.net dalam Bahasa Indonesia”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *