Ada gebrakan baru dari Google. Sejak kemarin, Google membuat Android Market, Google Music, dan Google eBookstore menjadi bagian dari Google Play. Pada tablet atau ponsel Android, Android Market akan berganti menjadi Google Play Store.
Atas pergantian nama ini, pihak Google menegaskan bahwa semua musik, film, buku, dan aplikasi yang telah dibeli oleh Anda akan tetap tersedia melalui Google Play.
Secara keseluruhan, Google Play berbasis “cloud” sehingga musik, film, buku, dan aplikasi yang sudah dibeli Anda tersimpan online, selalu tersedia, dan tidak perlu khawatir kehilangan semua itu.
Dengan Google Play, Anda bisa:
- Menyimpan hingga 20.000 lagu secara gratis dan membeli jutaan lagu baru.
- Mengunduh lebih dari 450.000 aplikasi dan permainan Android.
- Menjelajahi koleksi buku terbesar di dunia.
- Menyewa ribuan film favorit, termasuk film baru dan HD.
Bagaimana menurut Anda?