Setelah Yahoo Dibeli Verizon, Marissa Mayer Ingin Tetap Tinggal

Pada awal minggu ini, Verizon Communications Inc. dan Yahoo! Inc. telah mencapai sebuah kesepakatan bahwa Verizon akan membeli Yahoo senilai 4,83 miliar dolar Amerika Serikat.

Perjanjian penjualan tersebut diperkirakan bakal dapat diselesaikan paling lambat pada kuartal pertama tahun 2017. Sambil menunggu penyelesaian itu, Yahoo akan tetap beroperasi secara independen, menawarkan dan mengembangkan produk dan layanannya kepada pengguna, pengiklan, pengembang, dan rekanan.
Read More

Vizify Dibeli Yahoo

Vizify mengumumkan bahwa mereka baru saja dibeli oleh Yahoo per tanggal 5 Maret 2014. Sejak tanggal itu pula, sebagai bagian dari pengambilalihan, layanan yang hadir sejak 2011 tersebut tidak lagi menerima pendaftaran pengguna baru dan kemudian secara bertahap akan menutup layanan yang ada.

Vizify

Vizify adalah layanan untuk mengolah data dari akun media sosial penggunanya menjadi infografis interaktif, video, dan lain-lain. Setelah diakusisi oleh Yahoo, para pengguna diberi kesempatan untuk mengarsip bio mereka masing-masing paling lambat 7 April 2014. Untuk pengguna yang telah melakukan hal itu, bio mereka masih dapat diakses hingga 4 September 2014.

Bagi pengguna yang telah membeli paket berbayar, pihak Vizify akan melakukan pengembalian uang sepenuhnya dalam beberapa minggu ke depan.

Yahoo! Calendar Tawarkan Dua Fitur Baru

Yahoo! baru saja mengumumkan hadirnya dua fitur baru pada Yahoo! Calendar yang membuat Calendar lebih mudah dan menyatu dengan Yahoo! Mail.

Y-Calendar-Tab

Kedua fitur baru itu adalah:

  1. Yahoo! Calendar sebagai tab dalam Yahoo! Mail.
    Berbeda dengan sebelumnya, kini fungsi Calender menjadi tab permanen di dalam Yahoo! Mail. Posisi tab ‘Calendar’ akan berada di sebelah kanan tab ‘Contacts’.
  2. Mengirim respons RSVP langsung dari dalam Yahoo! Mail.
    Sekarang, setiap kali Anda menerima undangan dari teman, Anda dapat secara mudah merespons ke penyelenggara acara dengan memilih ‘Attending’/’Not Attending’/’Maybe’, berkomentar, dan menambahkan acara itu dalam Yahoo! Calendar Anda. Anda juga bisa secara cepat memeriksa jadwal Anda melalui tombol ‘Check Availability’. Setelah merespons, Anda juga dapat mengatur pengingat untuk diri Anda sendiri agar tidak melewatkan acara menarik.

    Yang paling menarik adalah fitur undangan ini berlaku untuk undangan yang dikirim oleh penyelenggara dengan menggunakan perangkat klien kalender seperti Google Calendar, Outlook, iCal, Windows Live Calendar, Thunderbird, dan tentunya Yahoo! Calendar.

Dua fitur ini sudah mulai digulirkan di akun pengguna global Yahoo!. Silakan periksa akun Anda. Apakah sudah tersedia?

Gambar: Dok. Yahoo!

Yahoo! Koprol Ditutup 28 Agustus 2012

Yahoo Koprol

Sebuah kabar kurang bagus disampaikan lewat akun Koprol di Twitter hari ini. Disebutkan bahwa Koprol yang dimiliki oleh Yahoo! akan dihentikan secara resmi pada 28 Agustus 2012 mendatang.

Rencana penutupan itu lebih lengkap dijelaskan di blog Koprol. Dipaparkan bahwa sejalan dengan fokus Yahoo! untuk berinovasi dengan cepat dengan produk dan properti inti, dalam kuartal yang akan datang, perusahaan internet itu akan menghentikan atau melakukan transisi beberapa produk yang tidak memberikan pendapatan atau engagement yang berarti. Setelah melakukan kajian portfolio produk secara seksama, akhirnya Yahoo! memutuskan untuk menghentikan Koprol efektif pada Agustus mendatang.

Kepada para pengguna setianya, pihak Yahoo! Koprol memberikan kesempatan untuk melakukan ekspor profil, posting, review, check-in, dan gambar asli yang pernah diunduh lewat Koprol sebelum tanggal 28 Agustus. Proses ekspor hanya bisa dilakukan sekali saja.

Terkait dengan penutupan Koprol, dipastikan bahwa akun pengguna di Yahoo! tidak terpengaruh.

Selamat tinggal, Yahoo! Koprol.

Ponsel, Penggerak Utama Pertumbuhan Internet Indonesia

Popularitas penggunaan telepon seluler (ponsel) di Indonesia selama dua tahun terakhir menjadi penggerak utama pertumbuhan penggunaan internet di Indonesia. Kini, ponsel menjadi alat mengakses internet yang dominan (62%) setelah mengambil alih peran warung internet (warnet) sejak tahun lalu. Demikian salah satu dari empat tren signifikan perilaku pengguna internet di Indonesia yang teridentifikasi lewat hasil studi tahunan Yahoo! TNS Net Index 2012.

Yahoo-Net-Index-2012

Hasil studi juga menunjukkan bahwa waktu yang dihabiskan untuk mengakses internet melalui ponsel meningkat dari 8 jam per minggu di tahun 2011 menjadi 10 jam per minggu di tahun 2012. Hal ini sebagian disebabkan oleh peningkatan signifikan pemilikan telepon pintar (smartphone) (20%). Pengguna mulai menghabiskan waktu dengan kegiatan dengan keterlibatan tinggi seperti menjelajah internet, mencari konten serta informasi melalui ponsel mereka. Sementara ponsel dengan beragam fitur masih mendominasi, meskipun penetrasinya telah menurun 10% sejak tahun lalu.

Kedua, pertumbuhan internet juga dikaitkan dengan bergesernya demografi di mana grup dengan usia yang relatif lebih tua (30-50 tahun) mulai ikut menggunakan internet di Indonesia. Misalnya, penggunaan internet di kategori kalangan usia 35-39 tahun meningkat menjadi 52% pada tahun ini dari 13% empat tahun yang lalu.
Read More