Sebuah kabar kurang bagus disampaikan lewat akun Koprol di Twitter hari ini. Disebutkan bahwa Koprol yang dimiliki oleh Yahoo! akan dihentikan secara resmi pada 28 Agustus 2012 mendatang.
Rencana penutupan itu lebih lengkap dijelaskan di blog Koprol. Dipaparkan bahwa sejalan dengan fokus Yahoo! untuk berinovasi dengan cepat dengan produk dan properti inti, dalam kuartal yang akan datang, perusahaan internet itu akan menghentikan atau melakukan transisi beberapa produk yang tidak memberikan pendapatan atau engagement yang berarti. Setelah melakukan kajian portfolio produk secara seksama, akhirnya Yahoo! memutuskan untuk menghentikan Koprol efektif pada Agustus mendatang.
Kepada para pengguna setianya, pihak Yahoo! Koprol memberikan kesempatan untuk melakukan ekspor profil, posting, review, check-in, dan gambar asli yang pernah diunduh lewat Koprol sebelum tanggal 28 Agustus. Proses ekspor hanya bisa dilakukan sekali saja.
Terkait dengan penutupan Koprol, dipastikan bahwa akun pengguna di Yahoo! tidak terpengaruh.
Selamat tinggal, Yahoo! Koprol.