Minggu ini, Google merayakan sebuah pencapaian besar dengan perilisan Chrome yang telah menembus hingga versi 50.
Sedikit menengok ke belakang, peramban web buatan Google ini diperkenalkan pertama kali pada 1 September 2008 lalu dengan tujuan untuk memberikan sebuah peramban yang cepat, sederhana, dan aman kepada pengguna.
“Itu tetap menjadi misi kami hingga hari ini,” kata Rahul Roy-Chowdhury, Director Product Management Google, lewat sebuah tulisan di blog Google Chrome.
Hingga versi 50, telah banyak pencapaian yang telah diraih Google Chrome. Di antaranya, Chrome berhasil meraih 1 miliar pengguna lewat seluler dan melindungi pengguna sebanyak 145 juta kali dari situs-situs berbahaya setiap bulan. Pencapaiannya yang lain dapat dilihat di infografik ini.
Selamat atas pencapaiannya, Google Chrome!