Google Merayakan Chrome 50

Minggu ini, Google merayakan sebuah pencapaian besar dengan perilisan Chrome yang telah menembus hingga versi 50.

Sedikit menengok ke belakang, peramban web buatan Google ini diperkenalkan pertama kali pada 1 September 2008 lalu dengan tujuan untuk memberikan sebuah peramban yang cepat, sederhana, dan aman kepada pengguna.

“Itu tetap menjadi misi kami hingga hari ini,” kata Rahul Roy-Chowdhury, Director Product Management Google, lewat sebuah tulisan di blog Google Chrome.

Hingga versi 50, telah banyak pencapaian yang telah diraih Google Chrome. Di antaranya, Chrome berhasil meraih 1 miliar pengguna lewat seluler dan melindungi pengguna sebanyak 145 juta kali dari situs-situs berbahaya setiap bulan. Pencapaiannya yang lain dapat dilihat di infografik ini.

Selamat atas pencapaiannya, Google Chrome!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *