Facebook Segera Akuisisi Instagram

Facebook baru saja mengumumkan telah setuju untuk segera mengakusisi Instagram, aplikasi berbagi foto populer untuk peranti bergerak (mobile device).

Dalam rilis pers Facebook, disebutkan bahwa total jumlah yang dibayarkan oleh Facebook kepada Instagram adalah sekitar 1 miliar dolar Amerika, terdiri dari uang kontan dan saham milik Facebook. Transaksi tersebut akan dituntaskan dalam kuartal ini.

Mark Zuckerberg, pendiri dan CEO Facebook, dalam tulisan di akunnya mengatakan tujuan Facebook membeli Instagram adalah untuk menawarkan pengalaman berbagi foto hasil ponsel dengan orang-orang berdasarkan kesukaan masing-masing.

Rencananya, pihak Facebook akan tetap mempertahankan berbagai fitur Instagram seperti dapat mengirim ke jejaring sosial lainnya, untuk tidak dibagikan lewat Facebook, dan kemampuan bisa memiliki follower dan mem-follow orang di luar daftar teman yang ada di Facebook.

Dengan pembelian ini, pihak Facebook ingin membantu menyebarluaskan aplikasi dan merek tersebut ke lebih banyak orang.

Menurut Mark, ini adalah hal penting dalam perjalanan Facebook karena merupakan pengalaman pertama mereka membeli sebuah produk dan perusahaan yang sudah mempunyai sangat banyak pengguna.

Sementara itu, pihak Instagram menyambut gembira rencana pembelian ini. Mengenai kekhawatiran Instagram akan ditutup setelah diakusisi, Kevin Systrom -CEO Instagram- membantahnya.

“Sangat penting untuk menjadi jelas bahwa Instagram is not going away. Aplikasi ini akan tetap sama seperti yang Anda tahu dan cintai selama ini,” kata Kevin dalam blog Instagram.

Semoga.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *